Pesan Kepala BNPT Dalam Apel Perdana : Jangkau Masyarakat Dengan Pendekatan Partisipatif
Sentul - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Komjen. Pol. Eddy Hartono, S.I.K., M.H., mengimbau seluruh personel BNPT untuk memperkuat pendekatan partisipatif guna menjangkau setiap lapisan masyarakat agar memiliki pemahaman dan daya tangkal yang baik terhadap paham-paham negatif yang tidak sesuai dengan ideologi bangsa.
"Kita gunakan manajemen partisipatif, maka rekan - rekan silahkan berikan ide gagasan contohnya program seperti apa yang akan menjangkau seluruh lapisan masyarakat dan sampai ke pelosok," ucapnya saat memberikan amanat pada Apel Perdana pasca Lebaran di Lapangan Kantor Pusat BNPT Sentul pada Rabu (9/4).
Komjen Eddy berharap pendekatan kolaborasi menjadi hal yang mutlak dalam memaksimalkan program prioritas nasional yang dimasukkan ke dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN).
"Dalam RPJMN, ada beberapa kegiatan yang masuk menjadi prioritas nasional. Pertama, adalah pertahanan dan keamanan dalam konteks pencegahan terorisme yang diwujudkan dalam RAN PE. Kedua, Penguatan Intelijen dalam Kontra Terorisme yang diwujudkan melalui pembentukan tim kontra radikalisasi, tim koordinasi pelaksanaan deradikalisasi baik dalam atau luar lapas," jelasnya.
Dirinya mengingatkan jika tantangan penanggulangan terorisme harus disikapi dengan peningkatkan kompetensi sesuai dengan isu yang beredar baik secara global maupun nasional.
Kegiatan Apel perdana ditutup dengan pemberian Satya Lencana Karya Satya kepada Pegawai Negeri Sipil (PNS) BNPT yang telah mengabdi selama 10, 20, dan 30 tahun.