Kepala BNPT Sampaikan Strategi Penanggulangan Terorisme Penuh Inovasi dalam Entry Meeting
Bogor - Usai dilantik Presiden pada 6 Mei 2020 lalu, Kepala BNPT, Irjen Pol. Drs. Dr. Boy Rafli Amar. M.H., mengawali kepemimpinannya di BNPT dengan melakukan entry meeting di Gedung Birawa, Kantor BNPT Sentul(11/05). Dalam pertemuan awal di hadapan segenap pejabat Eselon I, II, III dan IV di lingkungan BNPT kali ini, Kepala BNPT menyampaikan kepada peserta rapat
Irjen Pol. Drs. Dr. Boy Rafli Amar. M.H., juga menganggap penting upaya membangun kultur organisasi BNPT. Nilai dasar dalam membangun kultur kerja tersebut antara lain Disiplin, Nasionalisme, Profesional, Integritas, Loyalitas, Kemitraan dan Tanggung jawab.
“Utamakan kepentingan nasional, jaga agar tidak ada yang terpapar (radikalisme). Tanam kecintaan nasionalisme, yang dapat dipertanggungjawabkan secara akuntabilitas dan dengan postur tanggung jawab yang baik di tengah masyarakat,” ungkap Kepala BNPT.
Selanjutnya Kepala BNPT memberikan arahan tentang konsep kebijakan dan strategi mencakup kebijakan proaktif, pre-emptive, preventif, koersif secara terukur yang diikuti analisis dan evaluasi dalam rangka meniadakan potensi ancaman dan segala bentuk terorisme di wilayah NKRI.
Kepala BNPT kemudian memberi arahan kepada para pejabat untuk segera menyusun prioritas kerja meskipun dalam perencanaan di tahun ini terkendala pandemi Covid-19. Ia berharap seluruh pejabat dan pegawainya dapat tetap menjaga kesehatan serta melaksanakan protokol kesehatan sesuai dengan peraturan yang berlaku.